primbon Watak Dasar Bayi | primbon jawa lengkap

Primbon
Penggambaran wuku Tolu
Tolu (kiri) menghadap Batara Bayu..
Rumah gedong ada di depan dan umbul-umbul ada di belakang.
Burung Branjangan hinggap di atas pohon Walikukun yang menaunginya.
(karya herjaka HS)



Serial Primbon 135
Watak Dasar Bayi
yang lahir pada 24 Oktober s/d 30 Oktober 2010

Selain berdasarkan hari kelahiran dan pasaran kelahiran, watak dasar bayi dapat dikenali berdasarkan wukunya. Ada 30 wuku yang masing-masing wuku mempunyai wataknya sendiri-sendiri. Setiap wuku berumur satu minggu. Sehingga keseluruhan wuku mempunyai siklus waktu 1 minggu x 30 = 30 minggu atau 210 hari. Pengetahuan tentang wuku disebut pawukon.
Bagi bayi yang lahir pada kurun waktu satu minggu ke depan, berdasarkan perhitungan bulan yang dihitung mulai dari Sabtu 23 Oktober 2010 jam 18.00 atau jam 6 sore, sampai dengan Sabtu 30 Oktober 2010, jam 18.00 atau jam 6 sore, masuk dalam wuku Tolu wuku yang berada pada urutan nomor lima. Nama Tolu diambil dari nama anak prabu Watugunung dan Dewi Sinta yang nomor tiga. Wuku Tolu mempunyai watak dengan ciri-ciri sebagai berikut :
  • Dewa yang menaungi wuku Tolu adalah Batara Bayu
  • Kelebihannya: bagus rupawan, kukuh pendiriannya, dan sabar. Ulet dalam bekerja sehingga dapat membahagiakan hidupnya, serius dalam pembicaraan, luhur budi, teliti, hatinya baik, senang pada suasana hening dan tempat yang sepi.
  • Kekurangannya: kalau marah berkepanjangan, sedikit sombong, angkuh, hatinya tidak dapat dijajagi dan kadang-kadang mau berbohong..
  • Kayunya adalah kayu Walikukun. pemberani dan keras hati
  • Burungnya adalah burung Branjangan, wataknya mendatangkan angin besar.
  • Gedhongnya di depan, artinya senang memperlihatkan keduniawian.
  • Umbul-umbul berada di belakang, artinya bahwa kesuksesan dan kesejahteraan berada di usia tua.
  • Datangnya bahaya : digigit binatang buas, kena taring atau terkena benda tajam.
Hari naas : tidak jelas.
Hari baik : tidak menentu

Untuk mencegah agar terhindar dari celaka perlu mengupayakan slametan. Caranya adalah membuat tumpeng, dang-dangan beras atau meliwet/memasak beras dengan cara di-dang (dengan kukusan). Lauknya daging ayam dimasak lembaran, disertai dengan doa keselamatan.
Selain itu, selama 7 hari sejak diadakannya selamatan, yang bersangkutan tidak boleh diajak berpergian ke arah Barat Laut karena letak Kala berada di Barat Laut menghadap ke Tenggara.
herjaka HS

Posting Komentar untuk "primbon Watak Dasar Bayi | primbon jawa lengkap "

bulu perindu
Ilmu Pelet Ampuh
bulu perindu